LAU RINCA-PULAU PADAR-PULAU KOMODO- PANTAI MERAH-PULAU KANAWA-KAMPUNG TRADISIONAL CECER-GUA RANGKO-BATU CERMIN.
TOUR 6 HARI 5 MALAM
HARI PERTAMA (01)
Jemput bandara komodo 7.00 am-15.00 sore, transfer ke hotel untuk cek in, kunjung ke batu cermin untuk melihat fosil kura-kura dan stalacmite-stalactic, kunjung ke bukit cinta untuk melihat panorama indah dan matahari terbenam, kunjung ke paradise sunset view dan makan malam di kuliner lokal (kampung ujung sea food) terus balik kehotel bermalam( l,D)
HARI KE DUA (02)
Jemput di hotel pukul 7.30-8.00 pagi, wisata ke pulau rinca melihat komodo,rusa, babi hutan, monyet, rusa, pemandangan indah dan burung-burung liar, 2 jam dari dermaga pelni ke pulau rinca. Setelah 1 sampai 1,5 jam jalan kaki dihutan, lalu kembali ke kapal untuk berlayar kepulau padar dan naik diatas gunung untuk melihat pemandangan matahari terbenam, 40 menit naik gunung, setelah itu turun kekapal lalu makan malam dan nginap di kapal ( B,L,D)
HARI KE TIGA (03)
Sarapan pagi jam 7.00- 07,30 pagi, berlayar ke pulau komodo 1,5 jam jalan kaki di hutan untuk melihat komodo,rusa, babi hutan, burung-burung liar dan berbagai macam tumbuhan. Singgah di pasar lokal di pulau komodo untuk belanja baju kaus atau patung komodo, kembali ke kapal dan berlayar kepantai merah sambil makan siang. Di pantai merah snorkling, berenang, dan foto-foto ria, bermalam dipulau kalong komodo untuk menonton ratusan ribu kelelawar yang terbang di petang hari (B,L,D)
HARI KE EMPAT (04)
Sarapan pagi 7.00-7.30 setelahnya berlayar ke manta point untuk melihat manta ray, berlayar ke pulau kanawa untuk berenang dan snorkling, sore hari kembali ke dermaga pelni labuan bajo untuk transfer ke hotel ( B,L,D)
HARI KE ENEM (05)
Sarapan pagi 7.30- 08.00 pagi, jemput di hotel pakai mobil ber AC mengunjungi kampung adat Cecer dan menonton tarian adat manggarai seperti:caci sanda, mbata, rangkuk alu dan ako mawo, makan siang di cecer, terus kunjung ke gua rangko 1,5 jam diatas mobil,sampai di kampung nelayan Rangko naik perahu kayu 20 menit ke gua rangko, sore hari kembali ke hotel dan makan malam di lokal restoran (B,L,D)
HARI KE ENEM (06)
Sarapan pagi 7.00-8.00, transfer out ke Bandara untuk terbang ke Bali atau Jakarta, tour selesai( B)
Harga Paket diatas adalah: Rp.33.000.000 untuk 1-4 0rang( minimal 2 orang)
Harga yang termasuk paket wisata diatas adalah: kapal wisata, hotel, makan siang dan malam serta sarapan pagi, air minum, pemandu wisata selamat trip, alat-alat snorkling, tiket masuk obyek wisata taman nasional komodo, tiket nonton tarian budaya di cecer, kapal ke gua rangko, ranger fee, snorkling fee, teh kopi,susu diatas kapal.
Harga yang tidak termasuk paket wisata: tipping, minuman beralkohol, tiket pesawat pp dan biaya porter di bandara komodo